“Aku sudah mengerjakan ini, kamu sudah mengerjakan apa?”
Ini adalah pertanyaan yang sangat sering dilontarkan dan berhasil memecah belah sebuah tim..
Pertanyaan itu menyiratkan keraguan dan ketidakpercayaan kita kepada rekan satu tim..
Satu pertanyaan ini juga bisa sangat merusak keharmonisan suatu tim kerja..
Pertanyaan seperti ini hanyalah kesia-siaan..
Padahal,,
Sejatinya semua sangat sederhana..
Apa yang kita lakukan, hanyalah untuk diri kita sendiri..
Bila Kita bekerja sendirian sedangkan teman setim kita hanya bermalas-malasan, sebenarnya kita sedang menggali harta karun untuk diri kita sendiri..
Harta karun itu berupa pengalaman, ketajaman insting, ilmu yang kita dapat di tengah pekerjaan, jiwa kepemimpinan, jaringan, dan lain-lain yang sangat berharga bila ditukarkan dengan uang..
Semua harta karun yang kita dapatkan saat bekerja sendirian tadi adalah benih-benih kesuksesan yang kita tanam sendiri..
TUHAN TIDAK TIDUR kawan..
Akan ada masa dimana semua jerih payah kita menampakkan batang hidungnya..
Semua yang kita lakukan akan kembali utuh untuk diri kita..
Utuh,,
Dan Selalu begitu..
Lakukan saja yang terbaik..
Toh, semua yang kita lakukan juga Hanya untuk diri kita sendiri..
@dr_BramIrfanda
Butuh Kursi Roda dengan harga murah di Jawa? hubungi Toko Kursi Roda Surabaya
Tagged: bekerja, bekerja dalam tim, harta karun, tips bekerja dalam tim
Tinggalkan Balasan