Penampilan itu Penting

‘Jangan menilai Buku dari Sampulnya’, begitulah bunyi pepatah yang sering kita dengar..

Sayangnya, pepatah itu jauh dari realita yang ada, karena kebanyakan manusia menilai orang lain lewat sampulnya..

Tanpa sadar, manusia selalu memberikan penilaian cepat terhadap siapa saja yang mereka temui..

Dari penilaian cepat dan kesan pertama itulah, kita dinilai oleh orang lain..

Sikap orang lain terhadap kita, ditentukan oleh apa yang mereka nilai dari penampilan kita..

Bila penampilan kita tampak seperti manusia kelas tiga, orang akan menilai kita manusia kelas tiga dan akan memperlakukan kita seperti manusia kelas tiga..

Bila penampilan kita tampak seperti manusia kelas dua, orang akan menilai kita manusia kelas dua dan akan memperlakukan kita seperti manusia kelas dua..

Bila penampilan kita tampak seperti manusia kelas satu dan berhak mendapat yang terbaik, orang akan menilai kita manusia kelas satu dan akan memperlakukan kita seperti manusia kelas satu..

Penampilan Kita, menentukan nilai diri kita sekaligus sikap orang lain terhadap kita..

Pastikan penampilan kita baik dimanapun kita berada, agar orang lain membuat penilaian baik tentang diri kita dan memberi sikap terbaiknya kepada kita..

Mau?

 

@dr_BramIrfanda

Mau Update Artikel Bram Irfanda’s Blog setiap hari? Follow @IrfandaBlog di twitter

Tagged: , , , ,

Comments: 4

  1. yuntria September 3, 2012 at 8:22 am Reply

    penampilan baik tentu harus ditunjang dengan attitude yang baik, sikap menentukkan lebih banyak setelah penampilan pada 4 menit pertama 🙂

  2. Hayu September 4, 2012 at 1:03 pm Reply

    kalau kata Salim A. Fillah :
    penampilan memang bukan yg utama, tapi pertama,,,

  3. Bram Irfanda September 4, 2012 at 12:20 pm Reply

    tak terbantahkan.. 🙂

  4. Bram Irfanda September 5, 2012 at 2:23 pm Reply

    mantaps..sgt setuju! 🙂

Tinggalkan Balasan